
Analisis perbedaan perilaku konsumen dalam pembelian daging ayam ras pada pasar Tradisional dan Modern di kota Manado
Author(s) -
M P Utiah,
J. K.J Kalangi,
F. N.S Oroh
Publication year - 2021
Publication title -
zootec/jurnal zootek
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2615-8698
pISSN - 0852-2626
DOI - 10.35792/zot.41.2.2021.36809
Subject(s) - humanities , accidental sampling , physics , art , sociology , population , demography
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan perilaku konsumen yang membeli daging ayam ras pada Pasar tradisional dan pasar modern di kota Manado. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode survey dengan berpedoman pada kuesioner. Lokasi penelitian di tentukan secara purposive pada pasar bersehati dan Jumbo swalayan masing masing mewakili pasar tradisional dan pasar modern. Penentuan sampel menggunakan teknik Accidental Sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku konsumen dalam pembelian daging ayam ras adalah faktor Karakteristik konsumen yang meliputi variabel umur, pendidikan, pekerjaan, dan pendapatan, faktor produk yang meliputi variabel lokasi, promosi, dan kualitas, serta faktor harga yang meliputi variabel harga. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan antara perilaku konsumen yang berbelanja daging ayam ras di Pasar tradisional dan Pasar modern di Kota Manado (P<0,05).