
Bioetanol Nira Lontar: Green Energy Alternatif Masa Depan
Author(s) -
Zakia Asrifah Ramly,
Muhammad Akbar,
Muhammad Ikhbar Ihsan,
Arsad Bahri
Publication year - 2020
Publication title -
bionature
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2654-5160
pISSN - 1411-4720
DOI - 10.35580/bionature.v21i1.15478
Subject(s) - humanities , art
Abstrak. Meningkatnya jumlah penduduk dunia akan membuat kebutuhan energi negara-negara di dunia meningkat termasuk Indonesia. Ketersediaan minyak bumi Indonesia semakin menipis sehingga untuk memenuhi kebutuhan minyak dalam negeri. Indonesia harus import minyak dari negara lain. Hal ini perlu adanya energi baru dan terbarukan yang mampu memenuhi kebutuhan energi dalam negeri. Salah satu energi baru tersebut yaitu bioetanol. Bioetanol merupakan penyebutan alkohol atau etanol yang bersumber dari bahan hayati, salah satunya adalah nira siwalan. Artikel ini memberikan ulasan tentang bahan bakar alternatif dari fermentasi nira lontar. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan data sekunder sebagai sumber datanya. Adapun hasil dari telaah pustaka yang dilakukan menunjukkan bahwa, tingginya kandungan gula pada nira lontar yang berkisar antara 10-30% menjadikannya potensial untuk dikembangkan menjadi bioetanol. Namun, studi lebih lanjut harus dilakukan untuk menentukan efektivitas dan efisiensi penggunaan bahan bakar dari nira lontar pada mesin-mesin kendaraan.Kata Kunci: Bioetanol, Nira Lontar, Bahan Bakar Alternatif, Energi Terbarukan