z-logo
open-access-imgOpen Access
EKSTRASI CIRI WARNA HSV DAN CIRI BENTUK MOMENT INVARIANT UNTUK KLASIFIKASI BUAH APEL MERAH
Author(s) -
Nikotesa Eko Rianto Pah,
Sebastianus Adi Santoso Mola,
Arfan Y Mauko
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal komputer dan informatika/jurnal komputer and informatika
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2654-4091
pISSN - 2337-7631
DOI - 10.35508/jicon.v9i2.5043
Subject(s) - physics , humanities , art
Apel merah merupakan salah satu tanaman buah dengan banyak sekali peminat sehingga sangat laris di pasaran. Apel merah juga memiliki beberapa jenis yang sepintas terlihat mirip satu dengan yang lain. Hal inilah yang membuat orang kesulitan dalam membedakan apel merah yang dikonsumsi, apalagi tidak ada label keterangan untuk menjelaskan buah apel tersebut. Oleh karena itu, dalam penelitian ini dilakukan suatu klasifikasi terhadap buah apel merah berdasarkan ciri bentuk dan warna. Data citra yang digunakan yaitu data sekunder yang berformat *JPG dengan ukuran 100 x 100 piksel. Metode yang digunakan yaitu ekstrasi ciri warna Mean HSV (nilai outputnya 3) dan ciri bentuk Moment Invariant (nilai outputnya 7) sehingga setiap citra memiliki 10 nilai. Hasil klasifikasi citra diperoleh dengan menggunakan Euclidean Distance. Sedangkan, skenario pengujian digunakan K-Fold Cross Validation dimana 1.710 data citra dibagi kedalam 10-fold dengan setiap subset terdapat 171 citra. Dari 10-fold dilakukan pengujian sebanyak 50 kali, sehingga diperoleh rata-rata akurasi sebesar 98,82%. Untuk akurasi tertinggi diperoleh pada pengujian ke-46 sebesar 99,12% dan akurasi terendah pada pengujian ke-48 sebesar 98,54%.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here