z-logo
open-access-imgOpen Access
Moodle Multimedia Development in Web-based Integrative Thematic Learning for Class IV Elementary Students
Author(s) -
Fandi Nugroho,
Muhammad Iqbal Arrosyad
Publication year - 2020
Publication title -
cendekiawan
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2685-595X
pISSN - 2685-6271
DOI - 10.35438/cendekiawan.v2i1.177
Subject(s) - mathematics , humanities , physics , mathematics education , art
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan multimedia pembelajaran tematik integratif berbasis web pada Sub Tema Keanekaragaman Hewan dan Tumbuhan yang layak dan efektif bagi peserta didik kelas IV SDN 1 Pilangrejo Boyolali. Jenis penelitian ini adalah Research and Development (R&D). Tahap penelitian pengembangan ini mengacu pada model pengembangan Alessi & Trollip yang dibagi menjadi empat tahap, yaitu: (1) perencanaan; (2) desain; (3) pengembangan produk dan (4) evaluasi. Penentuan tingkat kelayakan berdasarkan uji validasi ahli media dan materi serta uji coba kepada 6 siswa melalui angket. Penentuan tingkat keefektifan berdasarkan data Pre-test dan Post-test kepada 30 siswa. Hasil penelitian menunjukkan tingkat kelayakan rata-rata penilaian dalam prosentase oleh validator ahli media sebesar 82,5% dengan kategori “Sangat Baik”. Penilaian ahli materi sebesar 71%, dengan kategori “Sangat Baik”. Tanggapan 6 siswa mendapatkan rata-rata nilai akhir dalam prosentase sebesar 71,33% dengan kategori “Sangat Baik”.Berdasarkan rerata Pre-test dan Post-test terdapat peningkatan nilai rerata 14,9. Nilai rerata yang didapat kemudian dikonversi pada perhitungan nilai gain score untuk mengetahui tingkat keefektifan produk. Secara keseluruhan pada perhitungan nilai gain score diperoleh nilai rerata sebesar 0,62 pada 30 siswa, dengan kategori “Sedang”.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here