z-logo
open-access-imgOpen Access
PERENCANAAN ULANG JETTY DI MUARA BATU PUTIH MEULABOH
Author(s) -
Indra Riandi,
Muhammad Ikhsan,
Astiah Amir
Publication year - 2018
Publication title -
jurnal teknik sipil dan teknologi konstruksi
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2502-051X
pISSN - 2477-5258
DOI - 10.35308/jts-utu.v1i1.725
Subject(s) - jetty , forestry , physics , geography , geology , geomorphology
Muara Batu Putih terletak di Kecamatan Johan Pahlawan Kabupaten Aceh Barat. Penumpukan sedimen pada jetty sebelumnya di mulut muara menjadi permasalahan pada muara ini. Permasalahan ini dapat ditanggulangi dengan pembangunan ulang konstruksi jetty sebagai pelindung muara dari penumpukan sedimen. Oleh karena itu, tugas akhir ini bertujuan untuk merencanakan ulang konstruksi jetty di Muara Batu Putih. Data yang digunakan dalam perencanaan ini berupa data angin, data bathymetri, data pasang surut, data kapal dan data material. Angin dominan yang terjadi adalah dari arah barat sebesar16,08%. Tinggi gelombang rencana dihitung dari karakteristik angin yang terjadi adalah 2,00 m. Berdasarkan analisis sedimen di Muara batu Putih didominasi oleh sedimen sepanjang pantai sebesar23.740.084,35m3/tahun yang berasal dari arah Barat menuju Barat Laut. Perencanaan dimensi alurmuara menggunakan ukuran kapal 30 GT sebagai acuan. Lebar alur muara menggunakan lebar alur hidrolik sungai yaitu 80 m dan kedalaman alur pelayaran yang digunakan adalah 2,5 m. Konstruksi jetty yang dibangun adalah tipe jetty panjang. panjang jetty sebelah kanan 450 m dan sebelah kiri 460 m. Jetty direncanakan dari material batu alam. Lapis luar jetty bagian kepala digunakan batu dengan berat1429,580 kg/unit sedangkan bagian lengan adalah 1357,151 kg/unit. Elevasi  tinggi rencana jetty adalah+3,60 m dan lebar puncak jetty bagian kepala 4,50 m serta bagian lengan 3,00 m.+3,60 m dan lebar puncak jetty bagian kepala 4,50 m serta bagian lengan 3,00 m.   Kata kunci:    gelombang, angkutansedimen, Jetty

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here