
Analisis Klaster K-Means Terhadap Kualitas Air Sungai di Kota Surakarta, Jawa Tengah
Author(s) -
Yuli Handayani,
Syafrudin Syafrudin,
Suherman Suherman
Publication year - 2021
Publication title -
prosiding seminar nasional official statistics
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2722-1970
DOI - 10.34123/semnasoffstat.v2021i1.800
Subject(s) - fecal coliform , environmental science , physics , water quality , biology , ecology
Penelitian ini bertujuan untuk menafsirkan kumpulan data kualitas air pada Sungai Pepe, Sungai Anyar, Sungai Jenes, Sungai Kedung Jumbleng, Sungai Gajah Putih, Sungai Brojo, dan Sungai Premulung di Kota Surakarta, Jawa Tengah. Data diperoleh dari hasil pemantauan kualitas air yang dilakukan oleh Dinas Lingkungan Hidup Kota Surakarta di 13 titik lokasi pengambilan sampel pada tahun 2020. Terdapat 12 parameter yang digunakan yaitu TSS, TDS, pH, BOD, COD, DO, P, NO3-N, NH3, NO2-N, Total Coliform, dan Fecal Coliform. Dengan algoritma k-means diperoleh dua klaster dengan parameter pembeda yaitu Total Coliform dan Fecal Coliform. Dengan kandungan 3.790.050 MPN/100ml Total Coliform dan 604.400 MPN/100ml Fecal Coliform, Sungai Jenes Hilir mempunyai kualitas air yang lebih buruk dibandingkan sungai lainnya dalam hal kandungan pencemar Total Coliform dan Fecal Coliform.