
PEMBANGUNAN SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN PADA PT. INOVA MEDIKA SOLUSINDO BANDUNG BERBASIS WEB
Author(s) -
Raden Fajar Gufaran,
Iyan Gustiana
Publication year - 2017
Publication title -
jurnal manajemen informatika/jamika
Language(s) - Bosnian
Resource type - Journals
eISSN - 2655-6960
pISSN - 2088-4125
DOI - 10.34010/jamika.v7i2.623
Subject(s) - computer science , world wide web , database , humanities , art
Untuk menjadi perusahaan konsultan teknologi yang berkembang maka harus memiliki sistem informasi pengolah data pegawai secara cepat dan akurat. Selain untuk meningkatkan kinerja pegawai, informasi yang baik akan memberikan kontribusi yang baik juga untuk kesejahteraan pegawai. Kendala, karena media penyimpanan data pegawai masih berupa arsip, sehingga pencarian data lebih lama karena arsip yang menumpuk. Dalam merancang penelitian ini penulis menggunakan metode pendekatan terstruktur, metode pengembangan menggunakan waterfall, alat yang digunakan dalam merancang sistem yaitu DFD (Data Flow Diagram), sedangkan untuk merancang dan mengimplementasikan sistem informasi kepegawaian ini menggunakan bahasa pemrograman web PHP, database MySQL dan untuk text editor menggunakan aplikasi Adobe Dreamweaver CS6. Berdasarkan hasil yang dilakukan selama melakukan penelitian maka dari itu sangatlah perlu diadakan pengembangan sistem lama ke sistem baru sehingga mampu mengurangi kesulitan yang ada dampaknya sistem akan bekerja secara optimal baik dalam pelayanan maupun penyajian data dan informasi.