
GAMBARAN PELAKSANAAN SEBELUM DAN SESUDAH PIJAT BAYI 6-12 BULAN TERHADAP KUALITAS TIDUR BAYI DI BIDANKU SAHABATKU KOTA BANDUNG TAHUN 2019
Author(s) -
Meda Yuliani
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal asuhan ibu dan anak
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2549-290X
pISSN - 2502-4981
DOI - 10.33867/jaia.v4i2.131
Subject(s) - medicine , gynecology
Dampak bayi kurang tidur secara tidak langsung belum ditemukan secara pasti, namun dampak secara langsung apabila tidur bayi tidak terpenuhi diantaranya bayi tampak lemas, selalu rewel, menagis, dan susah untuk tidur kembali. Hasil wawancara terhadap 10 orang yang datang ke Bidanku Sahabatku mengenai alasan melakukan pijat bayi adalah semuanya mengatakan karena anak sering terbangun dan rewel pada saat tidur.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran pelaksanaan sebelum dan sesudah pijat bayi 6-12 bulan terhadap kualitas tidur bayi di Bidanku Sahabatku
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yaitu penelitian yang dilakukan terhadap variabel yang diteliti tanpa membuat perbandingan, atau menghubungkan dengan variabel yang lain dalam hal ini adalah gambaran kualitas tidur sebelum dan setelah dilakukan pijat bayi. Teknik pengambilan sampel adalah total sampling, yaitu sebanyak 32 orang dengan teknik analisa data menggunakan analisa univariat.
Hasil penelitian didapatkan bahwa kualitas tidur bayi sebelum dilakukan pijat bayi seluruhnya tidak nyenyak sebanyak 28 orang (100%) dan kualitas tidur bayi setelah dilakukan pijat bayi sebagian besar nyenyak sebanyak 22 orang (78,6%)
Simpulan didapatkan bahwa sebagian besar bayi tidur nyenyak setelah dilakukan pijat bayi. Dari hasil penelitian ini disarankan kepada pihak pendidikan untuk memberikan pelatihan asuhan komplementer terhadap bidan sebagai salah satu alternatif meningkatkan kemampuan bidan dalam melayani kebutuhan bayi dan saran bagi tempat penelitian supaya terus meningkatkan kemampuan tenaga kesehatan yang melakukan pijat bayi dengan mengikutsertakan dalam berbagai pelatihan.