z-logo
open-access-imgOpen Access
KARAKTERISASI BIOKIMIA DAN IDENTIFIKASI ISOLAT BAKTERI PADA MAKROALGA Padina australis DARI PERAIRAN PANTAI TANJUNG TIRAM
Author(s) -
Muhammad Syazwan Ramli,
La Ode Baytul Abidin
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal sapa laut
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2503-0396
DOI - 10.33772/jsl.v6i1.17551
Subject(s) - biology , food science , botany , microbiology and biotechnology
Padina australis merupakan salah satu makroalga yang memiliki potensi sebagai antibiotik. Sifat antibiotik yang dimiliki diduga tidak hanya bersumber dari makroalga tersebut namun juga dihasilkan oleh bakteri simbion pada inangnya.  Penelitian ini bertujuan untuk mengisolasi dan identifikasi isolat bakteri yang dikultur dari makroalga P. australis berdasarkan pengamatan morfologi bakteri dan karakter biokimia. Sampel makroalga P. australis diambil dari Desa Tanjung Tiram, Kecamatan Moramo Utara, Kabupaten Konawe Selatan menggunakan metode koleksi bebas (free handpacking). Sampel makroalga dihaluskan dan diencerkan hingga 10-5, kultur bakteri dilakukan dari pengenceran sampel 10-4 dan 10-5. Bakteri dikultur dengan menggunakan metode cawan sebar pada media agar zobell selama 2x24 jam pada suhu 35oC. Koloni bakteri yang tumbuh dipurifikasi dengan cara dikultur kembali sebanyak dua kali pengulangan dengan metode gores. Kultur murni bakteri yang diperoleh kemudian dibiakkan pada media agar miring zobell. Isolat bakteri yang tumbuh dari sumber pengenceran sampel 10-4 dan 10-5 selanjutnya dikarakterisasi berdasarkan pengamatan morfologi dan uji biokimia. Kedua isolat bakteri dari makroalga P. australis memiliki ciri morfologi yang sama, namun terdapat perbedaan pada karakteristik biokimia yaitu pada uji motility, OF (oksidatif/fermentatif), TCBS (Thiosulfate Citrate Bilesalt Sucrose), ornitin, gelatin, uji produksi asam pada media berbahan D-manose, maltose, rhammose, urease dan citrase. Berdasarkan identifikasi jenis bakteri yang merujuk pada Bergey’s Manual of Systematic Bacteriology diketahui bahwa isolat bakteri simbion makroalga P. australis teridentifikasi sebagai bakteri Halomonas salina dan Vibrio alginolyticus.Kata Kunci : Padina australis, karakterisasi, bakteri simbion

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here