
Implementasi Standar Akuntansi Pemerintahan Berbasis Akrual dalam Penyusunan Laporan Keuangan Daerah Kota Bengkulu Provinsi Bengkulu
Author(s) -
Septian Asriadi Putra,
Rara Juniar Varina
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal terapan pemerintahan minangkabau
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2798-9380
pISSN - 2798-9941
DOI - 10.33701/jtpm.v1i2.2071
Subject(s) - physics , humanities , art
Implementasi Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP) berbasis akrual yang baik dalam penyajiannya akan mempengaruhi opini yang diberikan oleh BPK terhadap Laporan Pengelolaan Keuangan Daerah. Laporan Hasil Pemeriksaan BPK terhadap LKPD Kota Bengkulu dari tahun 2018 sampai 2020 menunjukkan opini yang diberikan ialah Wajar Tanpa Pengeculian (WTP). Tujuan dari penulisan jurnal ini adalah untuk memahami dan menganalisis implementasi Standar Akuntansi Pemerintahan berbasis akrual dilihat dari aspek standar dan sasaran kebijakan, sumber daya, hubungan antar organisasi, kondisi sosial politik dan ekonomi, dan disposisi implementor. Metodologi penulisan jurnal ini menggunakan metode penulisan kualitatif, dengan menggunakan metode deskriptif, dan dikaji dengan pendekatan induktif. Teknik analisi data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Berdasarkan hasil magang riset terapan pemerintahan penulis, dapat diketahui Implementasi SAP berbasis akrual dalam penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kota Bengkulu, khususnya oleh BPKAD sudah berjalan sesuai dengan ketentuan peraturan perundangan, namun masih perlu peningkatan kuantitas dan kualitas sumber daya aparatur pengelolala anggaran pada setiap OPD Kota Bengkulu.