
PENANGGULANGAN KEMISKINAN MELALUI PEMBERDAYAAN SDM DALAM MENGELOLA POTENSI LOKAL PERDESAAN
Author(s) -
Mardi Murachman,
eva kurnia farhan
Publication year - 2021
Publication title -
suara khatulistiwa/jurnal ilmu pemerintahan suara khatulistiwa
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2721-0537
pISSN - 2528-1852
DOI - 10.33701/jipsk.v6i1.1603
Subject(s) - political science , sociology
Tujuan penelitian untuk mengetahui aspek kualitas manajerial aparatur desa dalam menciptakan tata kelola kepemerintahan desa yang baik,secara sinergitas pemerintah dengan menelaah kontribusinya melalui indikator Partisipasi masyarakat, koordinasi lintas sektoral, akuntabilitas dan transparansi, serta responsibilitas aparatur desa melalui sub aspek visi mengoptimalkan potensi dana dan sumberdaya unggulan desa sehingga memiliki daya dukung manajemen sumberdaya manusia dalam menanggulangi kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa secara mandiri baik secara ekonomi maupun sosial kemasyarakatan di pedesaan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini deskriptif dianalisis secara kualitatif, pengumpulan data dengan metode purphosive sampling,melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan model analisis interaktif Miles dan Huberman.Hasil penelitian menunjukkan sektor manajemen sumberdaya manusia pada level kepemimpinan dan struktur kepemerintahan desa belum secara simultan dapat menjadi inovator dalam upaya penanggulangan kesulitan desa yang secara sistemik berpengaruh bagi percepatan pertumbuhan sub-sub perekonomian desa sebagai penopang kesejahteraan masyarakat desa. Perlu intensitas pendekatan instansi terkait dalam mendorong akelerasi revolusi mental aparatur melalui program sosialisasi internal kelembagaan desa.