
Model Latihan Teknik Dasar Dribling Futsal (AS) Berbasis Permainan Untuk Anak Usia Sekolah Menengah Pertama
Author(s) -
Arrahman Arrahman
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal olympia (palembang.online)/jurnal olympia
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2656-5986
pISSN - 2656-5994
DOI - 10.33557/jurnalolympia.v2i2.1212
Subject(s) - physics , humanities , art
Tujuan penelitian adalah menghasilkan model latihan keterampilan teknik dasar dribbling futsal (AS) berbasis permainan yang dapat memberikan manfaat kepada pelatih untuk mempermudah pelatih dalam menerapkan materi latihan. Penelitian ini menggunakan modifikasi Research and Development dari Borg dan Gall. Subjek berjumlah 80 siswa usia SMP yang terbagi 40 siswa dengan 28 item model latihan dan 40 siswa tidak diberi perlakuan. Tahapan dalam penelitian ini adalah: 1) penelitian pendahuluan, 2) evaluasi pakar, 3) uji coba produk yang terdiri dari small group try-out dan field try group, serta 4) uji efektivitas produk. Uji efektivitas model menggunakan tes keterampilan teknik dasar dribbling dengan membandingkan kelompok kontrol dan eksperimen. Uji perbandingan kelompok kontrol dan eksperimen dengan SPSS-16 adalah dribbling = 0.000, atau p-value < 0.05 maka terdapat perbedaan yang signifikan pada kelompok kontrol dan kelompok eksperimen sebelum dan setelah pemberian treatment. Penerapan model latihan keterampilan teknik dasar dribbling futsal (AS) berbasis permainan untuk usia SMP dapat dilakukan untuk meningkatkan kemampuan teknik dasar siswa.