
Analisis Resiko Teknologi Informasi Aplikasi VCare PT Visionet Data Internasional Menggunakan ISO 31000
Author(s) -
Felisia Meini Hutabarat,
Augie David Manuputty
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal bina komputer
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2656-1603
pISSN - 2656-159X
DOI - 10.33557/binakomputer.v2i1.792
Subject(s) - physics , humanities , art
VCare merupakan aplikasi BITS (Branch IT Service) yang di terapkan untuk menunjang bisnis yang berjalan di PT Visionet Data Internasional. Aplikasi VCare digunakan untuk pendaftaran klien yang akan menggunakan layanan pengadaan mesin, kontrak layanan (full managed service, managed service), pendafaran merchant, perbaikan, dan penarikan mesin EDC (Electronic Data Capture) dari klien PT Visionet Data Internasional. Aplikasi VCare sangat penting bagi perusahaan dalam menjalankan bisnis nya sebagai perusahaan penyedia layanan. Agar aplikasi ini dapat berjalan secara optimal maka diperlukan sebuah analisa resiko untuk mendokumentasikan berbagai macam kemungkinan resiko yang ada di sekitar aplikasi VCare, serta perlakuan resiko juga diperlukan untuk meminimalisir kemungkinan – kemungkinan resiko yang akan muncul. Kerangka kerja yang digunakan untuk menganalisa resiko pada PT Visionet Data Internasional adalah ISO 31000. Tahap pertama yang digunakan dalam penelitian ini adalah tahap penilaian resiko yang terdiri dari 3 tahapan yaitu identifikasi resiko, analisis resiko, dan evaluasi resiko. Tahap kedua adalah tahap perlakuaan resiko. Sehingga hasil dari analisa resiko yang sudah di lakukan dapat digunakan untuk membantu perusahaan dalam mencegah, meminimalisir resiko, serta memperlakukan resiko – resiko tersebut sesuai prioritas level resikonya, sebelum kemungkinan resiko tersebut menghambat bisnis yang ada di perusahaan.