z-logo
open-access-imgOpen Access
Implementasi Sistem Informasi Manajemen (SIM) Dalam Meningkatkan Mutu Proses Pembelajaran
Author(s) -
Imam Hambali
Publication year - 2021
Publication title -
edumaspul : jurnal pendidikan
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2580-0469
pISSN - 2548-8201
DOI - 10.33487/edumaspul.v5i1.1085
Subject(s) - physics , humanities , art
Penelitian ini adalah untuk mengetahui perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, dan hambatan implementasi sistem informasi manajemen dalam meningkatkan mutu proses pembelajaran. Penelitian ini dengan menggunakan pendekatan kualitatif yakni metode penelitian yang digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah dimana peneliti adalah sebagai instrumen kunci. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data dianalisis menggunakan reduksi data, peyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa a) Proses perencanaan peningkatan mutu proses pembelajaran dengan pemanfaatan sistem informasi manajemen adalah: 1) Merinci secara cermat dan menganalisis secara sistematis terhadap tujuan yang hendak dicapai, 2) Mencari alternatif yang relevan, 3) Menggambarkan biaya total, dan 4) Membandingkan dan menganilis alternative. b) Pelaksanaan peningkatan mutu proses pembelajaran dengan pemanfaatan sistem informasi manajemen pada dua sekolah tersebut, diterapkan dalam kurikulum melalui :1) program pengembangan diri, 2) pengintegrasian ke dalam semua mata pelajaran, dan 3) pembiasaan. c) Evaluasi peningkatan Mutu Proses Pembelajaran dengan Pemanfaatan Sistem Informasi Manajemen yaitu dengan penyebaran angket/kuisioner kepada seluruh siswa sebagai sasaran utama peningkatan mutu tersebut. Evaluasi peningkatan mutu pembelajaran dilaksanakan pada tengah semester dan akhir semester gasal. d) Hambatan dalam peningkatan mutu pembelajaran dengan pemanfaatan system informasi manajemen di Sekolah, secara umum terkait hambatan secara psikologis, secara administrative, hambatan secara administratif, hambatan dari segi anggaran, dan hambatan pada Sumber daya manusia yang berimplikasi secara umum terhadap ketercapaian tujuan penyelenggaraan pendidikan.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here