z-logo
open-access-imgOpen Access
METODE PENELITIAN KEBIJAKAN PENDIDIKAN (ALTERNATIF METODOLOGI DALAM PENYUSUNAN SKRIPSI) BAGIAN 1
Author(s) -
Muhammad Iqbal,
Ahmad Muslim
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal visionary/jurnal visionary
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2656-7563
pISSN - 2503-4669
DOI - 10.33394/vis.v5i1.3125
Subject(s) - humanities , political science , mathematics , philosophy
Selama ini, penelitian skripsi mahasiswa masih terbatas pada aspek yang berhubungan langsung pembelajaran atau mungkin mengenai pengelolaan kependidikan. Tidak banyak ditemukan skripsi mahasiswa kependidikan yang fokus membahas isu kebijakan. Tulisan ini merupakan tulisan pertama yang mencoba menawarkan alternatif berbeda bagi mahasiswa dalam menyelesaikan tugas skripsinya. Metode penelitian kebijakan pada dasarnya adalah sama dengan metode penelitian pada umumnya. Yang membedakannya adalah penelitian kebijakan berarti mengangkat tema mengenai kebijakan. Alternatif metode pertama yang dapat digunakan oleh mahasiswa adalah metode deskriptif, yang terdiri dari 3 jenis, yaitu deskriptif kuantitatif, deskriptif kualitatif, dan deskriptif campuran. Pemilihan jenis penelitian akan banyak ditentukan oleh formulasi dari rumusan masalahnya dan jenis data yang akan diperoleh. Data yang biasanya berupa data primer, dapat beralih ke data sekunder, terlebih lagi di era pandemi Covid-19 saat ini. Teknik pengumpulan data yang relevan untuk metode deskriptif ini adalah dokumentasi, dengan tetap memungkinkan untuk menggunakan teknik yang lain, namun diposisikan sebagai teknik pengumpulan data pendukung. Sedangkan untuk analisis datanya, maka alternatif yang tersedia adalah dengan menggunakan statistik deskriptif untuk data kuantitatif dan analisis logis untuk data kualitatif. Dari ketiga jenis penelitian deksriptif ini, jenis yang paling komprehensif adalah jenis campuran, karena peneliti akan dapat memberikan narasi mengenai suatu kebijakan sekaligus memberi tahu pembaca mengenai implementasi dari kebijakan tersebut. Kata kunci: Penelitian Kebijakan, Deskriptif Kuantitatif, Deskriptif Kualitatif, Deskriptif Campuran

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here