
Pendampingan Pengolahan Pakan Ternak Melalui Fermentasi di Desa Sidorejo Kecamatan Kenduruan Kabupaten Tuban: Pengabdian Berbasis Participatory Action Research
Author(s) -
Zulfatun Anisah,
Siti Fatimah,
Rizal Abdul Aziz,
Misbahul Anam,
Khoirul Fata
Publication year - 2021
Publication title -
indonesian community journal
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2809-2651
pISSN - 2809-2031
DOI - 10.33379/icom.v1i1.952
Subject(s) - horticulture , physics , food science , biology
Problem masyarakat yang terjadi di desa Sidorejo Kecamatan Kenduruan Kabupaten Tuban yakni melimpah akan limbah pertanian. Sumber limbah berasal dari Jerami padi, tanaman jagung, kulit singkong, dan kulit kacang tanah. Salah satu langkah terbaik adalah pengolahan limbah pertanian melalui proses fermentasi dan silase, dengan metode yang berbeda-beda, tergantung pada limbah yang akan diolah, seperti Jerami padi, tanaman jagung, tanaman singkong, kulit kacang tanah yang akan di jelaskan diartikel ini. Secara garis besar limbah pertanian untuk pakan ternak yang diolah dengan cara fermentasi dan silase dapat menambah nafsu makan ternak serta dapat meningkatkan kualitas gizi pakan untuk masa pertumbuhan ternak. Penelitian ini terdiri dari beberapa tahapan yaitu persiapan, proses fermentasi, dan analisis produk yang telah dilakukan bersama masyarakat dalam proses fermentasi limbah pertanian antara lain fermentasi tanaman padi (jerami), tanaman jagung, tanaman singkong dan kulit kacang tanah.