z-logo
open-access-imgOpen Access
APLIKASI ASESMEN LEMBAGA SERTIFIKASI PROFESI POLIBATAM BERBASIS WEBSITE
Author(s) -
Agus Fatulloh,
Hendro Hendro
Publication year - 2021
Publication title -
g-tech
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2623-064X
pISSN - 2580-8737
DOI - 10.33379/gtech.v5i1.939
Subject(s) - operating system , physics , computer science
Lembaga sertifikasi profesi (LSP) Polibatam merupakan lembaga pelaksanaan kegiatan sertifikasi profesi bagi mahasiswa/i Polibatam. Proses asesmen sertifikasi yang ada saat ini masih dilakukan secara konvensional yaitu dengan cara Asesi datang ke lokasi LSP, menyerahkan dokumen, dan mengisi data pada form-form yang telah disediakan, Asesor akan menentukan jadwal asesmen, membuat soal-soal serta melakukan rekapan hasil asesmen sehingga semua rangkaian aktifitas ini akan memakan waktu ditambah lagi harus menyimpan dokumen dalam bentuk fisik yang nanti nya bisa saja menimbulkan masalah baru seperti hilang, tercecer, rusak, dan kesulitan jika ingin mencari dokumen tersebut. Aplikasi LSP Polibatam dibangun dengan tujuan membantu dan mempermudah seluruh rangkaian dalam pelaksanaan asesmen baik dari sisi Asesi maupun dari sisi Asesor. Aplikasi dikembangkan menggunakan metode waterfall, pengukuran pengujian aplikasi terhadap penerimaan pengguna menggunakan metode user acceptance testing (UAT) dengan cara menyebar kuesioner yang kemudian dihitung menggunakan skala likert. Dari hasil pengembangan dan pengukuran yang dilakukan terhadap aplikasi didapat bahwa aplikasi LSP Polibatam telah dapat memfasilitasi pelaksanaan asesmen dengan baik dan dapat membantu dalam pengelolaan data soal asesmen, penjadwalan, pemeriksaan hasil asesmen menjadi lebih mudah dan berdasarkan perhitungan hasil oleh kuesioner pun menunjukan nilai rata-rata indeks penerimaannya di atas 90%.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here