
ANALISA KEKUATAN DAN KETANGGUHAN PADA PENGELASAN BERULANG PADA PIPA A350 LF2CL1 DAN API 5L X52
Author(s) -
Buyung Nul Hakim
Publication year - 2018
Publication title -
jurnal dimensi
Language(s) - Slovenian
Resource type - Journals
eISSN - 2599-0004
pISSN - 2085-9996
DOI - 10.33373/dms.v7i1.1634
Subject(s) - physics , welding , metallurgy , materials science , engineering
Pada penelitian ini dilakukan percobaan dengan mengunakan pipa berbeda yang telah mengalami pengelasan berulang sebanyak satu kali dengan proses pengelasan awal Flux Core Arc Welding (FCAW) dan proses repair menggunakan Shield Metal Arc Welding (SMAW), kemudianakan dilakukan uji tarik, uji makro, uji impak, uji kekerasan dan Scanning Electron Microscopic (SEM). Tujuannya untuk mengetahui apakah sambungan pipa ini memenuhi persyaratan dari peraturan DNVGL ditinjau dari aspek kekuatan tarik, impak dan ketangguhan. Metode pengujian material akan dilakukan untuk melihat hasil yang menggambarkan kekuatan dan karakteristik material. Sampel bahan uji berupa spesimen yang menggunakan standar AWS D1.1. Sifat beban yang diberikan mencakup beban statis untuk uji tarik, uji kekerasan dan uji impact sedangkan uji makro untuk melihat secara visual bentukdaripengelasan. Hasilpenelitianiniberupanilaikekuatan material yang kemudian dibandingkan dengan nilai minimum persyaratan DNVGL. Beberapa hasil seperti penampang patahan juga dapat mewakili karakter keuletan material. Hasil yang dicapai bahwa sambungan pipa ini memenuhi persyaratan DNVGL ditinjau dari kekuatan tarik (510Mpa), kekuatan impak rata-rata di atas 27J pada suhu -460C