z-logo
open-access-imgOpen Access
ANALISIS KESALAHAN DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA SISWA KELAS V SDN 59 KOTA BENGKULU
Author(s) -
Gunawan Ansyori
Publication year - 2017
Publication title -
jurnal pgsd: jurnal ilmiah pendidikan guru sekolah dasar/jurnal pgsd
Language(s) - Slovak
Resource type - Journals
eISSN - 2599-0691
pISSN - 1693-8577
DOI - 10.33369/pgsd.10.1.1-10
Subject(s) - humanities , psychology , philosophy
Tujuan penelitian ini menggambarkan kesalahan dalam menyelesaikan soal cerita matematika. Jenis penelitian adalah deskriptif, subyek penelitian adalah siswa kelas V berjumlah 55. Teknik pengumpulan data berupa dokumentasi yang berhubungan dengan soal cerita yang telah dikerjakan siswa. Hasil penelitian berupa bentuk-bentuk kesalahan siswa yang terjadi pada setiap aspek yaitu: Pertama, adalah memahami soal yang yaitu menuliskan hal yang diketahui dan ditanyakan: (a) tidak menuliskan sama sekali, (b) tidak lengkap, (c) persis dengan soal, (d) menuliskan hal yang diketahui pada hal ditanyakan ataupun sebaliknya. Kedua, membuat model matematika yaitu: (a) tidak membuat model, (b) model tidak tepat. Ketiga, melakukan perhitungan yaitu: (a) tidak mengikuti prosedur, (b) perhitungan tidak tepat. Keempat, dalam menarik kesimpulan: (a) tidak sesuai dengan konteks jawaban, (b) tidak menuliskan sama sekali, (c) sama persis dengan pertanyaan. Selanjutnya kesalahan terbanyak yang terjadi yaitu: Pertama, aspek melakukan perhitungan, Kedua, membuat model matematika, Ketiga, memahami soal, dan Keempat, aspek menarik kesimpulan.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here