z-logo
open-access-imgOpen Access
Hubungan Antara Penggunaan Aplikasi Tiktok Dengan Perilaku Narsisme Siswa Kelas VIII Di SMP Negeri 8 Kota Bengkulu
Author(s) -
Devri Aprilian,
Yessy Elita,
Vira Afriyati
Publication year - 2020
Publication title -
consilia
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
ISSN - 2620-5343
DOI - 10.33369/consilia.2.3.220-228
Subject(s) - humanities , physics , psychology , art
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hubungan antara penggunaan aplikasi Tiktok dengan perilaku narsisme siswa kelas VIII di SMP Negeri 8 Kota Bengkulu. Jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah sebanyak 94 orang dengan teknik purposive sampling. Penelitian ini adalah penelitian deskriftif kuantitatif dengan teknik korelasi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket penggunaan aplikasi Tiktok dan angket perilaku narsisme. Data dianalisis dengan mengunakan korelasi pearson product moment. Hasil penelitian menunjukan adanya hubungan yang signifikansi antara penggunaan aplikasi Tiktok dengan perilaku narsisme yang mempunyai nilai koefisien korelasi sebesar 0,637 dan taraf signifikansi sebesar p=0,000 (p<0,05) yang artinya, semakin tinggi penggunaan aplikasi Tiktok maka akan semakin tinggi perilaku narsisme. Sebaliknya, semakin rendah penggunaan aplikasi Tiktok maka semakin rendah perilaku narsisme siswa. Kata Kunci: penggunaan aplikasi Tiktok, perilaku narsisme

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here