
PERANCANGAN APLIKASI PENGOLAHAN DATA KAS BERBASIS ONLINE (STUDI KASUS : KEMENTRIAN ‘X’)
Author(s) -
Redaksi Tim Jurnal
Publication year - 2019
Publication title -
petir/petir (jakarta. online)
Language(s) - Latvian
Resource type - Journals
eISSN - 2655-5018
pISSN - 1978-9262
DOI - 10.33322/petir.v9i2.177
Subject(s) - humanities , physics , computer science , art
Masih belum optimal nya aplikasi pengolahan data kas dan penyajian informasi pada sebuah kementrian, sehingga sering terjadi kesalahan pencatatan dan perhitungan yang dilakukan oleh manusia (human eror), oleh karena itu dirancang sebuah aplikasi pencatatan data kas berbasis website untuk memberikan kemudahan bagi admin maupun karyawan dalam melakukan penginputan data kas, pembuatan laporan kas dan penyajian laporan kas tersebut. Aplikasi digunakan oleh user, dimana user tersebut adalah admin dan karyawan, aplikasi dimulai dengan user melakukan login terlebih dahulu. Kegiatan yang dapat dilakukan admin adalah penambahan data karyawan, jenis traksaksi, penambahan data jurnal, dan pencetakan laporan. Sedangkan karyawan dapat melakukan penambahan data jurnal serta pencetakan laporan. Dengan dibuatnya aplikasi transaksi data kas berbasis website dan online ini, maka dapat mempermudah admin dan karyawan mencatat transaksi dimanapun berada walaupun mereka tidak berada di kantor, kesalahan pencatatan dan perhitungan juga bisa diminimalisir dan ketersidaan laporan yang diperlukan terhadap data anggaran kas lebih cepat di dapat dan akurat