
Hubungan Karakteristik Ibu Bersalin dengan Ketuban Pecah Dini di Rumah Sakit Martha Friska
Author(s) -
Ivansri Marsaulina Panjaitan,
Andini Mentari Tarigan
Publication year - 2018
Publication title -
jurnal bidan komunitas
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
ISSN - 2614-7874
DOI - 10.33085/jbk.v1i2.3938
Subject(s) - medicine
Ketuban pecah dini adalah pecahnya ketuban sebelum waktunya melahirkan. Hal ini dapat terjadi pada akhir kehamilan maupun jauh sebelum waktunya melahirkan. Ketuban Pecah Dini pada Preterm adalah Ketuban Pecah Dini sebelum usia kehamilan 37 minggu dan Ketuban Pecah Dini yang terjadi lebih dari 12 jam sebelum waktunya melahirkan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Hubungan Karakteristik ibu bersalin dengan Ketuban Pecah Dini di Rumah sakit Martha Friska Tahun 2017. Jenis Penelitian ini menggunakan Pendekatan cross sectional. Penelitian ini menggunakan data sekunder dari rekam medik. Sampel yang digunakan adalah total Sampling dimana pengambilan sampel adalah keseluruhan populasi ibu yang mengalami ketuban pecah dini sebanyak 45 orang. Dari hasil penelitian didapatkandari 45 ibu bersalin hasil Asymp.Sig pada variabel Usia 20-35 sebanyak 39 orang (86,7%)dengan nilai p= 0,011, yang berarti ada hubungan yang signifikan antara usia dengan ketuban pecah dini.pada variabel Paritas Multigravida sebanyak 32 orang ( 71,1%) dengan nilai Asymp.Sig p = 0,031, yang berarti ada hubungan yang signifikan antara paritas dengan ketuban pecah dini.Pada variabel dengan status pekerjaan IRT sebanyak 33 orang (73,3%) dengan Nilai Asymp.Sig p = 0,014 yang berarti ada hubungan yang signifikan antara pekerjaan dengan ketuban pecah dini. Kesimpulannya ada hubungan antara Usia, Paritas, dan Pekerjaan Ibu bersalin dengan Ketuban Pecah Dini di Rumah Sakit Martha FriskaTahun 2017.Kata Kunci : KPD,Ibu Hamil, Karakteristik.