
MANAJEMEN ABSENSI DI PEMERINTAH KOTA PEKANBARU BERBASIS MVC DAN LARAVEL
Author(s) -
Muhardi Muhardi,
Dedy Yasriady,
Hendry Fonda
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal ilmu komputer (computer science journal)/jurnal ilmu komputer: computer science journal
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2579-3918
pISSN - 2302-710X
DOI - 10.33060/jik/2020/vol9.iss2.169
Subject(s) - physics , humanities , operating system , computer science , art
Menegakkan disiplin pegawai adalah hal yang mendasar dalam suatu instansi guna meningkatkan produktifitas sumber daya manusianya. Hal ini dapat dimulai dengan menegakkan disiplin kehadiran pegawai, dengan pengontrolan yang tepat, akurat dan cepat. Salah satunya yang dikembangkan disini adalah aplikasi manajemen absensi dalam bentuk web berbasis MVC menggunakan framework Laravel. Pemograman dengan menggunakan metode Model View Controller (MVC. Manajemen absensi ini merupakan aplikasi yang mengolah data log yang dihasilkan oleh perangkat absensi kartu smartcard. Smartcard ini diterbitkan oleh PT. Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) bekerja sama dengan Pemko Pekanbaru yang dikenal sebagai kartu SmartMadani. Perangkat absensi dilengkapi dengan kamera untuk mengambil foto saat pegawai mengisi kehadiran. Data kehadiran tersebut kemudian diolah untuk dijadikan sebagai laporan kehadiran bulanan. Aplikasi ini membuat rekapitulasi kehadiran pegawai bulanan, terlambat, jumlah cuti serta melakukan penghitungan persentase Tunjangan Kinerja (Tukin) sesuai dengan Peraturan Walikota yang berlaku..