z-logo
open-access-imgOpen Access
RESPON PEMBERIAN SEKAM PADI DAN LINDI TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN JAGUNG MANIS (Zea mays saccharata Sturt.)
Author(s) -
Murdhiani,
Rina Maharany
Publication year - 2019
Publication title -
jurnal penelitian agrosamudra
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2716-4101
pISSN - 2356-0495
DOI - 10.33059/jupas.v6i2.1769
Subject(s) - horticulture , physics , biology
Penelitian dilakukan dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial yang terdiri dari 2 faktor dengan 4 level perlakuan untuk faktor pertama dan 3 level perlakuan untuk faktor kedua. Faktor pertama pemberian dosis sekam padi terdiri dari 4 taraf, yatitu : S0 = 0 ton/ha (kontrol), S1 = 5 ton/ha (0,5 kg/plot), S2 = 10 ton/ha (1 kg/plot), S3 = 15 ton/ha (1,5 kg/plot). Faktor  kedua pemberian dosis lindi terdiri dari 3 taraf, yaitu : Lo = (0 ml/L larutan/plot), L1 = 167 ml/L larutan/plot, L2 = 334 ml/L larutan/plot. Hasil penelitian menunjukkan bahwa respon tanaman jagung terhadap pemberian sekam padi berpengaruh sangat nyata terhadap tinggi tanaman umur 6 MST, diameter batang 4 MST, dan berpengaruh nyata terhadap diameter batang umur 6 MST. Tinggi tanaman jagung tertinggi adalah 159,89 cm pada perlakuan S3. Diameter batang terbesar umur 4 MST adalah 15,14 cm pada perlakuan S2, dan umur 6 MST adalah 31,48 cm pada perlakuan S0. Pemberian lindi berpengaruh sangat nyata terhadap diameter batang umur 4 MST, dan produksi per plot. Diameter batang terbesar adalah 1,43 cm pada perlakuan L2, dan produksi per plot tertinggi adalah 1,93 kg pada perlakuan L2. Interaksi antara kedua perlakuan berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman umur 6 MST dan berpengaruh sangat nyata terhadap diameter batang umur 4 MST. Tinggi tanaman tertinggi adalah 165, 44 cm pada perlakuan S3L0. Diameter batang terbesar adalah 20,07 cm pada perlakuan S2L2.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here