z-logo
open-access-imgOpen Access
EFEKTIVITAS ANKLE STRATEGY EXERCISE TERHADAP KESEIMBANGAN POSTURAL PADA LANSIA DENGAN RESIKO JATUH: LITERATURE REVIEW
Author(s) -
Bhakti Permana,
Eva S Supriatin,
Nunung Nurhayati,
Linlin Lindayani
Publication year - 2022
Publication title -
jurnal ilmiah keperawatan (scientific journal of nursing)/jurnal ilmiah keperawatan (scientific journal of nursing)
Language(s) - Slovenian
Resource type - Journals
eISSN - 2528-3022
pISSN - 2477-4391
DOI - 10.33023/jikep.v8i1.936
Subject(s) - gynecology , medicine , ankle , surgery
Lansia identik dengan berbagai penurunan status kesehatan terutama status kesehatan fisik. Status kesehatan lansia yang menurun seiring dengan bertambahnya usia akan memengaruhi kualitas hidup lansia. Bertambahnya usia akan diiringi dengan timbulnya berbagai penyakit, penurunan fungsi tubuh, keseimbangan tubuh dan risiko jatuh. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi gangguan keseimbangan dan kejadian jatuh adalah dengan melakukan aktivitas fisik yang teratur dan terprogram. Salah satu aktivitas fisik yang dapat dilakukan adalah latihan keseimbangan dengan metode ankle strategy exercise. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektifitas pemberian Ankle Strategy Exercise terhadap lansia dengan gangguan keseimbangan resiko jatuh. Metode penelitian ini menggunakan studi literature review, pencarian dilakukan dengan database Google Scholar, PubMed melalui kata kunci kemudian dilakukan screening dengan kriteria inklusi dan penilaian kualitas menggunakan CASP dan didapatkan hasil 3 artikel yang memenuhi kriteria. Artikel yang didapat sesuai kata kunci berjumlah 115 jurnal, kemudian dilakukan screening sesuai kriteria inklusi dan peniliaian kualitas jurnal sehingga menghasilkan 3 artikel. 3 artikel yang di review menghasilkan data bahwa terdapat peningkatan pada keseimbangan lansia yang diberika latihan keseimbangan dengan metode Ankle Strategy Exercise. Terjadi perubahan keseimbangan pada lansia setelah mengikuti latihan Ankle Strategy Exercise.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here