
PENGARUH MUSIK GEDOGAN TERHADAP KUALITAS HIDUP LANSIA DI DESA KEMIREN KECAMATAN GLAGAH KABUPATEN BANYUWANGI
Author(s) -
Titis Sriyanti
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal ilmiah kebidanan (scientific journal of midwifery)
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2477-4383
DOI - 10.33023/jikeb.v7i1.722
Subject(s) - humanities , gynecology , art , medicine
ABSTRAK
Lansia adalah sekelompok manusia yang memiliki resiko tinggi terutama dalam resiko kesehatan. Kesehatan fisik, kesehatan psikologis, hubungan social dan lingkungan adalahbeberapa factor yang mempengaruhi kesehatannya. Musik Gedogan adalah Musik Khasmasyarakat Banyuwangi yang biasa dimainkan pada saat Bulan Purnama atau mejelangacara hajatan tertentu. Tujuan penelitian ini adalahuntuk mengetahui pengaruh bermain music gedogan terhadap kualitas hidup lansia.
Penelitian ini jenis penelitian kuantitatif, metode quasy eksperiment. Dilakukan dua kali pengukuran, yaitu mengukur Kualitas Hidup dengan alat ukur The WorldHealth Organization Quality Of Life (Whoqol) -Bref sebelum dilakukan bermain musicgedogan selama 6 kali berturut-turut dan pengukuran setelah bermain musik. Populasi dalam penelitian ini adalah Lansia yang terdapat di Desa KemirenKecamatan Glagah, Kabupaten Banyuwangi dan sampel penelitian diambil dengan metode Accidental Sampling. Pengukuran tersebut akan didapat dua buah nilai, yaitu nilai awal (O1) nilai dimanabelum dilakukan bermain music gedogan dan nilai akhir (O2) nilai dimana telah dilakukanbermain musik. Analisis data menggunakan perangkat lunak analisis data. Paired t-test (dependent t-test) digunakan untuk membandingkan kualitas hidup sebelum dan sesudah perlakuan.
Hasil penelitian menunjukan perbedaan bermakna kualitas hidup lansia dan seluruh domain yang terukur.
Domain fisik (50,23?55,00 dengan nilai p<0,05), domain psikologis (64,31?70,31 dengan nilai p<0,05), domain hubungan social (69.77± 75.38 p<0,05) dan domain lingkungan(68.46?73.62 dengan nilai p<0,05). Hal tersebut mengartikan bahwa ada pengaruh permainan music Gedogan terhadap kualitas hidup lansia.
Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan informasi bahwa music gedogan dapat meningkatkan kualitas hidup lansia sehingga menjadi alternative bermusik yang mampu meningkatkan kualitas lansia.