
Konsep Diri Anak-anak Pengguna Aktif Media Sosial
Author(s) -
Laila Hayati
Publication year - 2018
Publication title -
society
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2597-4874
pISSN - 2338-6932
DOI - 10.33019/society.v6i2.65
Subject(s) - humanities , psychology , art
Tidak dapat dipungkiri lagi perkembangan teknologi internet saat ini telah banyak memberikan banyak manfaat. Teknologi internet dapat memberikan kemudahan berkomunikasi bagi umat manusia. Hal ini telah membentuk masyarakat digital yang memiliki kebebasan untuk berinteraksi melalui sosial media seperti instagram, facebook, Tik Tok dan sebagainya, tanpa harus dibatasi dengan siapa, dimana, dan kapan atau penggunaan media sosial tanpa mengenal gender, pendidikan, status, etnis dan sebagainya. Tujuan penelitian ialah untuk menganalisis peran media sosial dalam pembentukan konsep diri anak-anak pengguna aktif media sosial. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif, pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara mendalam pada anak-anak pengguna aktif sosial media sosial dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa anak-anak pengguna aktif sosial media mengkonsepkan diri seperti orang dewasa. Pembentukan konsep diri yang anak-anak pengguna aktif media sosial adalah hasil dari konten-konten media sosial yang mereka gunakan.