
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Usaha Garam di Desa Oesena Kecamatan Miomafo Timur Kabupaten Timor Tengah Utara
Author(s) -
Umbu Joka,
Simon Juan Kune
Publication year - 2021
Publication title -
agrimor
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
ISSN - 2502-1710
DOI - 10.32938/ag.v6i4.1393
Subject(s) - physics , humanities , art
Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari : gambaran umum dan faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan usaha garam di Desa Oesena, Kecamatan Miomafo Timur, Kabupaten Timor Tengah Utara. Penelitian ini dilakukan di Desa Oesena, Kecamatan Miomafo Timur, Kabupaten Timor Tengah Utara. Pengumpulan data dilaksanakan dari bulan Agustus Sampai dengan Oktober 2020. Populasi dan sampel dalam penelitian ini diambil menggunakan teknik sampel jenuh. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 20 orang yang usaha garam di Desa Oesena. Dengan menghitung ukuran sampel yang dilakukan dengan menggunakan teknik sampel jenuh adalah dimana semua anggota populasi dijadikan sebagai sampel. Jadi dari penjelasan diatas sampel adalah seluruh anggota populasi diteliti yaitu 20 orang. Hasil penelitian menunjukan bahwa Proses produksi garam yang di lakukan di Desa Oesena dibagi dalam 3 tahap yaitu: tahap penyaringan bahan baku (garam biji), tahap pemasakan dan tahap penyaringan garam yang sudah masak. Pemasaran garam yang dilakukan yaitu para pelanggan mengambil garam dirumah masing-masing petani dengan harga jual yang sudah ditetapkan. Total biaya yang dikeluarkan oleh petani garam di Desa Oesena pada tahun 2020 dalam usaha garam adalah Rp 497.057.090, sedangkan total penerimaannya adalah sebesar Rp 813.000.000. Total pendapatan usaha garam merupakan hasil pengurangan dari total penerimaan dengan total biaya sehingga total pendapatan usaha garam di Desa Oesena pada tahun 2020 adalah sebesar Rp 315.942.910. Berdasarkan uji-t faktor modal, jumlah produksi berpengaruh secara signifikan terhadap pendapatan dengan nilai signifikan 0,00 < 0,05 dengan taraf kepercayaan 5%.