z-logo
open-access-imgOpen Access
Strategi Pengembangan Usaha Pembuatan Tepung Tapioka pada Kelompok Tani Basamtasa Kecamatan Insana Barat
Author(s) -
Goni Gundo Naibano,
Adeline Norawati Hutapea
Publication year - 2016
Publication title -
agrimor
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2502-1710
DOI - 10.32938/ag.v1i03.108
Subject(s) - humanities , swot analysis , business administration , physics , business , marketing , art
Penelitian ini di lakukan di Kecamatan Insana Barat, tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana gambaran umum pengelolahan tepung dan strategi pengembangan industri tepung tapioka. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis data deskriptif kualitatif dan analisis SWOT. Pembuatan tepung tapioka yang dilakukan dikelompok tani basamtasa semi modern dan relatif mudah mulai dari pengadaan bahan baku, pemotongan ubi, pengeringan, pengilingan, pengayakan sampai pemasaran. Berdasarkan grafik analisis SWOT titik kordinat 0,88 dan 1,24 berada pada kuadran I (Agresif) yang berarti posisi ini menandakan bahwa situasi dalam usaha kelompok tani menguntungkan. Sesuai hasil matriks SWOT di peroleh 4 strategi utama yang dilakukan berdasarkan matriks SWOT diantara:1) Strategi SO : Kekuatan yang ada memiliki lahan sendiri, ketersediaan bahan baku, kebersamaan yang dimiliki kelompok, dan komitmen dalam berusaha produksi tapioka untuk memperoleh peluang dukungan PEMDA dan permintaan pasar yang ada. 2) Strategi WO : meningkatkan SDM untuk memproduksi tapioka, belum ada surat ijin, dan promosi harus segara diatasi pelayanan yang lebih baik dari pemerintah daerah untuk lebih membuka peluang permintaan pasar, yang lebih tinggi. 3) Strategi ST : Kekuatan yang ada komitmen dalam berusaha, dengan ketersedian bahan baku lebih diperkuat untuk mengantisipasi ancaman persaingan produk sejenis dari luar TTU. 4) Strategi WT : Meningkatkan SDM untuk dapat bersaing dengan pengusaha sejenis dari luar TTU dan meningkatkan promosi untuk jangkuan pemasaran yang lebih luas. ©2016 dipublikasikan oleh Agrimor.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here