
Sirkumstansialisasi sebagai Piranti Representasi Inklusif Aktor Sosial dalam Pidato Politik (Sebuah Tinjauan Analisis Wacana Kritis Pidato Politik Hasan Rouhani)
Author(s) -
Rahmatan Idul
Publication year - 2021
Publication title -
ideas/ideas : jurnal pendidikan, sosial dan budaya
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2656-940X
pISSN - 2442-367X
DOI - 10.32884/ideas.v7i3.387
Subject(s) - humanities , sociology , art
Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki penggunaan sirkumstansialisasi dalam merepresentasikan secara inklusif aktor-aktor sosial yang terlibat dalam pidato politik Hassan Rouhani yang disampaikan di depan Sidang Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa. Data diperoleh dari salah satu laman berita resmi Israel (www.timesofisrael.com) berupa 116 kalimat hasil transkripsi pidaro tersebut yang kemudian dianalisis menggunakan kerangka analisis aktor sosial Theo van Leeuwen. Kalimat-kalimat ini kemudian dielaborasi melalui teknik parafrase, yakni memodifikasinya secara struktural dengan tetap mempertahankan maknanya untuk mengungkap representasi inklusif aktor-aktor sosialnya. Hasilnya kemudian disajikan secara deskriptif. Pilihan linguistik Hassan Rouhani menekankan penggunaan preposisi sirkumstansial untuk melibatkan aktor-aktor sosial tertentu dalam pidato politiknya secara inklusif. Terdapat sembilan jenis preposisi yang digunakan Hassan Rouhani dalam pidatonya, yakni “against”, “among”, dan “for” untuk merepresentasikan peran pasif aktor-aktor sosial, preposisi “by”, “from”, dan “under” untuk menggambarkan peran aktif aktor-aktor sosial, preposisi “between” untuk menggambarkan peran yang berbeda dari aktor-aktor sosial (aktif dan pasif), preposisi “with” untuk menampilkan peran netral aktor-aktor sosial, dan preposisi “of” untuk memisahkan aktor-aktor social yang berperan aktif sebagai pelaku dan aktor-aktor social yang berperan pasif sebagai korban.
Exerting van Leeuwen’s framework, this study aims at critically investigating the employment of circumstantialization in inclusively representing social actors involved in Hassan Rouhani’s political speech delivered in front of the General Assembly of the United Nations. Data were derived from one of Israel’s official websites (www.timesofisrael.com). Out of 116 sentences in the transcription of the speech, the relevant ones were selected to be analyzed using Theo van Leeuwen’s framework ‘Social Actor Analysis.’ These sentences were then elaborated through a paraphrase technique by structurally modifying them while maintaining their meaning to reveal social actors’ inclusive representation. The results were then presented descriptively. Hasan Rouhani’s linguistic choices accentuate the use of circumstantial prepositions to involve certain social actors in his political speech inclusively. Nine types of prepositions were employed in his speech. Hasan Rouhani used the preposition “against,” “among,” and “for” to represent the social actors in passive roles, the preposition “by,” “from,” and “under” to delineate the social actors in active roles, the preposition “between” to illustrate different roles of the social actors (active and passive) in social action, the preposition “with” to display the neutral role of the social actors, and the preposition “of” to indicate the active role or the passive role of the social actors.