z-logo
open-access-imgOpen Access
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEINGINAN MEMILIKI ANAK LEBIH DARI DUA DI NUSA TENGGARA BARAT
Author(s) -
Baiq Nining Handayani,
M. Ikhsany Rusyda
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal midwifery update
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2684-8511
DOI - 10.32807/jmu.v2i1.75
Subject(s) - humanities , art
 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui factor-faktor yang mempengaruhi keinginan memiliki anak lebih dari dua di Nusa Tenggara Barat. Data yang digunakan adalah Survey Penduduk Antar Sensus (SUPAS) Tahun 2015 dengan unit analisis Wanita Usia Subur yang sudah menikah usia 10-54 tahun. Analisis dilakukan dengan metode regresi logistik biner. Hasil analisis menunjukkan bahwa wanita usia subur di Nusa Tenggara Barat yang telah memiliki dua anak sebagian besar masih menginginkan anak yang ketiga. Semakin lama ibu menikah dan semakin tua usia ibu, kecenderungan untuk menambah anak lagi setelah memiliki dua anak semakin berkurang. Penggunaan KB dan daerah tempat tinggal menunjukkan adanya perbedaan keinginan untuk menambah anak lagi setelah memiliki dua anak. Kelompok umur, jenis kelamin anak, lama dalam ikatan perkawinan, penggunaan alat/cara KB dan pulau tempat tinggal berpengaruh signifikan terhadap keinginan memiliki anak lebih dari dua di Nusa Tenggara Barat.  The aim of this study is to determine the factors that influence women’s desire to have more than two children in West Nusa Tenggara. The data used is the 2015 Intercensal Population Survey (SUPAS) with the unit of analysis is married women aged 10-54 years and analyzed with binary logistic regression method. The analysis shows that most women of childbearing age in West Nusa Tenggara who already have two children still want to have children. The longer the mother gets married and the older the mother's age, the tendency to have more children decreases. The use of contraception and the condition around residential areas shows differences in the desire to have more children. Age group, sex of children, length of marriage, use of contraception methods, and place of living have significant effects on the desire to have more than two children in West Nusa Tenggara.  

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here