
MASTERPLAN WISATA EDUFARM KEDOK OMBO DESA GUNUNG REJO, KECAMATAN SINGOSARI, KABUPATEN MALANG
Author(s) -
Mohammad Reza,
Fardiah Qonita Ummi Naila
Publication year - 2021
Publication title -
sustainable, planning and culture/space (sustainable, planning and culture): jurnal perencanaan wilayah dan kota
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2656-7415
pISSN - 2461-0941
DOI - 10.32795/space.v3i2.2091
Subject(s) - humanities , forestry , physics , geography , art
Perencanaan Agrowisata berbasis Edufarm di desa Gunungrejo sudah tepat karena adanya potensi dan peluang pengembangannya. Namun, untuk memaksimalkan dampak dan menjadi obyek wisata yang dapat bersaing dengan konsep-konsep wisata di pedesaan yang lain pertimbangan ekonomi, sosial, budaya dan kondisi fisik lingkungan tapak harus dipertimbangkan dengan matang. Peluang pesona alam yang indah, adanya sumber air yang cukup dekat untuk irigasi, serta kekayaan sejarah di daerah tersebut dengan peninggalan Kerajaan Singosari membuat peluang perencanaan dapat menjadi berkarakter dan memiliki pembeda dengan obyek lain. Penataan yang teliti, kontekstual, berbasis lokal dan memberdayakan masyarakat sekitar akan meningkatkan potensi ekonomi masyarakat sekitar, terlebih-lebih di saat-saat pandemi yang menyebabkan masyarakat sekitar kehilangan pendapatan signifikan. Selain itu, dengan kolaborasi bersama pihak swasta dan masyarakat sekitar, diharapkan perencanaan Edufarm di Desa Gunungrejo dapat berjalan dengan baik.