z-logo
open-access-imgOpen Access
ANALISIS IDENTIFIKASI PRODUK UNGGULAN SUBSEKTOR TANAMAN PANGAN DI KABUPATEN JOMBANG
Author(s) -
Muhammad Rofiqul Farchan,
Siti Nur Qomariah,
Rohmat Hidayat
Publication year - 2021
Publication title -
sigmagri
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
ISSN - 2798-0901
DOI - 10.32764/sigmagri.v1i01.467
Subject(s) - physics , horticulture , agricultural science , forestry , geography , biology
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besaran  kontribusi subsektor tanaman pangan terhadap sektor pertanian menjadi sektor basis dan jenis produk tanaman pangan yang merupakan produk unggulan di setiap Kecamatan di Kabupaten Jombang. Metode deskriptif digunakan untuk  penelitian ini. dengan menggunakan metode analisis data Location Quotient. Data yang digunakan adalah data hasil produksi dan luas panen tanaman pangan di Kabupaten Jombang selama lima tahun (2014-2018), Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Provinsi Jawa Timur dan Kabupaten Jombang tahun 2014-2018 berdasarkan harga berlaku 2010 yang diperoleh dari BPS Provinsi Jawa Timur dan BPS Kabupaten Jombang. Hasil penelitian menunjukkan selama tahun 2014-2018, subsektor pertanian tanaman pangan di Kabupaten Jombang belum dapat dikategorikan sebagai subsektor basis, karena mempunyai nilai rata-rata LQ < 1 yaitu sebesar 0,96 persen. Berdasarkan PDRB kabupaten Jombang menurut harga berlaku, subsektor tanaman pangan mengalami penurunan dari tahun 2014 sampai di tahun 2018 sebesar 1,95 persen. Hasil identifikasi produk unggulan subsektor tanaman pangan dari setiap kecamatan, padi dan jagung mempunyai nilai paling unggul di bandingkan dengan jenis tanaman pangan lainnya.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here