
PERENCANAAN LERENG SUNGAI SUGUTAMU PADA LOKASI PROYEK PESONA SQUARE DEPOK
Author(s) -
Putera Agung Maha Agung,
Ramadhanty Saputri,
Umar Alfaruqi Abdurrahman
Publication year - 2018
Publication title -
jurnal poli teknologi
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2407-9103
pISSN - 1412-2782
DOI - 10.32722/pt.v17i1.1099
Subject(s) - square (algebra) , hydrology (agriculture) , environmental science , forest road , forestry , geotechnical engineering , geology , mathematics , geometry , geography
The location of inspection and vehicle road at Pesona Square Depok Project is on the side of Sugutamu River and contoured land giving a worried about sliding and erosion. This research was conducted for design the Slope of Sugutamu River At Pesona Square Depok Project which is effective, efficient, and gives comfort to the people there in using the road. Slope stability planning divided into 4 phase of calculation. Slope without outside load and not affected by river water surface phase, slope without outside load but affected by river water surface phase, slope with outside load but not affected by river water surface phase, and slope with outside load and affected by river water surface phase. The analysis uses two methods, manual analysis Fellenius methods and computer analysis PLAXIS program version 8.2. The shape and angle of the slope selected in this design is 60° and no-staging.. The value of minimum safety number from manual calculation of Fellenius method is 1,287 and PLAXIS program version 8.2 is 3,718. The value of the safety factor used is 1.25.Keywords: slope stability, safety factor, Fellenius method, PLAXIS version 8.2ABSTRAKLetak jalan inspeksi dan kendaraan pada Proyek Pesona Square Depok yang bersebelahan dengan Sungai Sugutamu dan bentuk tanah yang berkontur menimbulkan kekhawatiran akan terjadinya sliding dan erosi. Penelitian ini dilakukan untuk merencanakan lereng Sungai Sugutamu Pada Lokasi Proyek Pesona Square Depok yang efektif dan efisien serta memberikan kenyamanan kepada warga setempat dalam menggunakan jalan tersebut. Perencanaan stabilitas lereng dilakukan dalam empat fase perhitungan. Fase lereng dalam keadaan tanpa beban luar dan muka air sungai, fase lereng tanpa beban luar namun dipengaruhi muka air sungai, fase lereng dibebani beban luar namun tidak dipengaruhi muka air sungai, serta fase lereng dibebani beban luar dan dipengaruhi muka air sungai. Analisis menggunakan dua metode yaitu analisis manual metode Fellenius dan analisis komputer dengan program PLAXIS versi 8.2. Bentuk dan sudut kemiringan lereng yang dipilih dalam perencanaan ini yaitu sebesar 60˚dan tanpa undak (no-staging). Nilai angka keamanan terkecil yg didapat dari perhitungan manual metode Fellenius yaitu 1,287 dan program PLAXIS versi 8.2 sebesar 3,718. Nilai minimum faktor keamanan yang digunakan sebesar 1,25.Kata kunci : stabilitas lereng, faktor keamanan, metode Fellenius, PLAXIS versi 8.2