
PELATIHAN PENGOLAHAN HASIL BUDIDAYA DAN PEMASARAN LELE SANGKURIANG UNTUK PENINGKATAN EKONOMI MASYARAKAT
Author(s) -
Titi Suhartati
Publication year - 2019
Publication title -
mitra akademia
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2684-8422
pISSN - 2657-2109
DOI - 10.32722/mapnj.v1i2.1356
Subject(s) - physics
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pembekalan terkait pengolahan dan pemasaran hasil budidaya ikan lele. Masyarakat komunitas peternak lele selama ini belum memahami mengenai pengolahan dan pemasaran produk olahan berbahan dasar ikan lele. Kurangnya pengetahuan dan pemahaman terkait hal tersebut menyebabkan penjualan produk lele terbatas hanya penjualan bahan mentah berupa ikan lele, padahal peluang untuk menjual olahan ikan lele sangat tinggi dan dapat meningkatkan pendapatan dari para peternak ikan lele. Kegiatan ini memilih objek pada komunitas ikan lele di desa Cijayanti-Bogor dengan peserta para calon peternak ikan lele di lingkungan wilayah tersebut. Pelaksanaan kegiatan diawali dengan melakukan survey dan pendekatan dengan komunitas peternak ikan lele. Kemudian pelaksanaan kegiatan dilakukan dengan memberikan pembekalan untuk pembuatan olahan produk ikan lele dan cara melakukan pemasaran. Kegiatan diikuti oleh 30 orang peternak dan calon peternak lele. Hasil kegiatan diharapkan para peserta memiliki pengetahuan dan pemahaman mengenai olahan dan pemasaran ikan lele sehingga dapat melakukannya untuk meningkatkan ekonomi keluarga dan masyarakat.