z-logo
open-access-imgOpen Access
KOMUNIKASI DALAM PENDIDIKAN ANAK
Author(s) -
Nurma Yunita,
Irni Latifa Irsal
Publication year - 2021
Publication title -
paramurobi
Language(s) - Latvian
Resource type - Journals
eISSN - 2657-2222
pISSN - 2615-5680
DOI - 10.32699/paramurobi.v4i2.2045
Subject(s) - humanities , philosophy , sociology , psychology
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana komunikasi yang diterapkan oleh Luqman dalam mendidik anaknya yang terkandung dalam QS. Luqman ayat 12-19, dengan tujuan memunculkan gaya, metode, teori, materi dan sifat-sifat orang tua atau pendidik dalam mendidik anak atau peserta didiknya. Sehingga dapat menjadi referensi dalam berkomunikasi terhadap anak dalam mencapai tujuan pendidikan. Penelitian ini merupakan penelitian content analysis dengan menggunakan metode tahlili (analisis isi) yaitu metode tafsir yang menjelaskan kandungan ayat-ayat Alquran dari seluruh aspeknya. Hasil dari penelitian ini adalah: Pertama, Materi Pendidikan dalam surah Luqman yaitu tentang ketauhidan atau larangan menyekutukan Allah, keimananatau percaya bahwa setiap perbuatan pasti ada balasannya, Akhlak kepada orang tua, sesama manusia dan akhlak terhadap lingkungan. Kedua, Kriteria pendidik dalam surah Luqman yaitusabar, ikhlas, berilmu danbertakwa dan Ketiga, Metode Komunikasi pendidikan dalam surah Luqman ayat 12-19 yaitu metode nasehat, metode teladan dan metode pembiasaan.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here