
Intervensi Perawatan Pasien Stroke selama di Rumah: Systematic Review
Author(s) -
Muhammad Agung Akbar,
Henny Suzana Mediani,
Neti Juniarti,
Ahmad Yamin
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal keperawatan
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2549-8118
pISSN - 2085-1049
DOI - 10.32583/keperawatan.v13i3.1529
Subject(s) - medicine , gynecology , humanities , art
Stroke menjadi permasalahan yang saat ini terus mengalami peningkatan di seluruh dunia termasuk Indonesia. Penanganan pasien stroke membutuhkan perawatan jangka panjang yang komprehesif melibatkan tenaga kesehatan dan keluarga dalam perawatan sehari-hari. Tinjauan sistematis untuk menganalisis intervensi perawatan pasien stroke selama dirumah dalam meningkatkan kualitas hidupnya. Pencarian artikel dilakukan pada data base elektronik diantaranya Science Direct, Pro-Quest, dan EbscoHost. Kata Kunci yang digunakan adalah stroke patients AND home care OR home rehabilitation AND quality of life. Kriteria artikel dipilih 1)diterbitkan pada tahun 2012-2020 2)full-text 3)artikel dalam Bahasa inggris 4) penelitian RCT atau experimental study. Artikel diseleksi sesuai kriteria dan didapatkan total 5 dari 705 artikel menggunakan PRISMA. Tinjauan sistematis ini menemukan bahwa ada konsistensi temuan di antara penelitian yang menunjukkan bahwa perawatan pasien stroke di rumah adalah pilihan yang efektif dalam pemulihan pasien dan berlangsung dengan optimal selama dirumah. Dukungan kualitas hidup pasien stroke membutuhkan perawatan lanjutan maka dari itu diperlukan peran dari keluarga yang mampu merawat serta menjaga pasien dengan baik sehingga pemulihan pasien dapat berlangsung dengan optimal selama dirumah.