z-logo
open-access-imgOpen Access
Meningkatkan Partisipasi Wirausaha Pemuda Melalui Pelatihan dan Pembentukan Komunitas Wirausaha Pelajar (Wirapelajar) di Ciseeng, Kabupaten Bogor
Author(s) -
Tito Siswanto,
Gusneli Gusneli
Publication year - 2021
Publication title -
intervensi komunitas
Language(s) - Slovenian
Resource type - Journals
ISSN - 2714-691X
DOI - 10.32546/ik.v2i2.891
Subject(s) - humanities , physics , political science , art
Kreativitas merupakan sumber yang penting dari kekuatan persaingan, karena lingkungan sangat cepat berubah mengikuti perkembangan. Selain dari upaya-upaya pendidikan dan pelatihan, setiap individu juga membutuhkan komunitas yang baik dan mampu mendorong untuk menjadi wirausahawan. Dengan pembentukan komunitas, akan terjadi meningkatkan wawasan dan pengetahuan anggota komunitas. Kegiatan ini dilaksanakan di Kecamatan Ciseeng yang merupakan salah satu kecamatan yang terdapat di Kabupaten Bogor. Kegiatan ini berupa pelatihan yang diiringi dengan pembentukan Komunitas Wirausaha Pelajar (Wirapelajar), dimana seluruh peserta yang tergabung dapat meningkatkan minatnya dalam berwirausaha yang berkelanjutan. Secara umum, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi pemuda di Kecamata Ciseeng dalam berwirausaha melalui pelatihan dan pembentukan Komunitas Wirapelajar. Metode pendekatan yang digunakan dalam melaksanakan program ini yaitu ceramah, diskusi, simulasi, dan praktek. Kegiatan yang telah dilaksanakan, diketahui terjadi peningkatan minat dan niat pemuda terhadap dunia kewirausahaan. Dengan dilakukan pelatihan secara efektif dan berkelanjutan, memacu dan melekatkan semangat berwirausaha ke dalam diri pemuda. Selain itu, dukungan lain dalam bentuk komunitas diharapkan dapat menjaga keberlanjutan program yang akan berdampak pada terciptanya keterhubungan antara peserta satu dengan yang lain, bisnis satu dengan bisnis yang lainnya, sehingga dapat melakukan percepatan dalam terciptanya wirausaha muda baru.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here