z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGARUH BIAYA PRODUKSI DAN BIAYA PEMASARAN TERHADAP LABA BERSIH (CV. NJ FOOD INDUSTRIES)
Author(s) -
Septi Nurawaliah,
Sutrisno Sutrisno,
Risma Nurmilah
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal proaksi
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2685-9750
pISSN - 2089-127X
DOI - 10.32534/jpk.v7i2.1284
Subject(s) - mathematics , horticulture , humanities , business administration , physics , business , biology , art
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh biaya produksi dan biaya pemasaran terhadap laba bersih baik secara parsial maupun simultan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan hubungan asosiatif. Jenis pengumpulan data yaitu sekunder dengan mengumpulkan dokumen-dokumen dan studi kepustakaan. Populasi yang digunakan yaitu laporan laba rugi dan laporan harga pokok produksi tahun 2017-2019. Dan sampel yang diambil sebanyak 36 bulan laporan harga pokok produksi dan laporan laba rugi CV. NJ FOOD INDUSTRIES. Teknik analisis yang digunakan analisis linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial biaya produksi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap laba bersih. secara parsial biaya pemasaran berpengaruh positif dan signifikan terhadap laba bersih. dan secara simultan biaya produksi dan biaya pemasaran berpengaruh signifikan terhadap laba bersih CV. NJ FOOD INDUSTRIES. Dan nilai koefisien determinasi (R2) yang diperoleh sebesar 63% dipengaruhi oleh variabel independen dan sisanya dipengaruhi oleh variabel yang lain. Kata kunci : Biaya Produksi, Biaya Pemasaran, Laba Bersih

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here