z-logo
open-access-imgOpen Access
Perbandingan Kebugaran Jasmani Siswa Usia 13-15 Tahun Pada Daerah Pesisir Pantai dan Dataran Tinggi
Author(s) -
Amzad Faris Fida,
Arya T Candra
Publication year - 2020
Publication title -
sport-mu
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2775-6254
pISSN - 2716-1900
DOI - 10.32528/sport-mu.v1i01.3053
Subject(s) - humanities , art
Kebugaran jasmani merupakan kemampuan seseorang melakukan aktifitas secara efisien tanpamengalami kelelahan yang berartidan masih memiliki cadangan energi yang dapat digunakan untuk menikmati waktu luang. Oleh karena itu kebugaran sangatlah penting untuk menunjang aktifitas seseorang.Perbedaan letak geografis tentunya memiliki keunikan dan daya tarik tersendiri, karena aktifitas fisik yang mereka lakukan juga berbeda antara satu daerah dengan daerah lain. Hal tersebut juga berpengaruh terhadap tingkat kebugaran seseorang. Tujuan penelitian ini adalah mengkaji perbandingan tingkat kebugaran jasmanisiswausia 13-15 tahun di daerah dataran tinggi dan pesisir pantai. Penelitian ini adalah deskriptif komparatif. Metode yang digunakan yaitu dengan menggunakan survey. Hasil penelitian menunjukkan untuk data secara keseluruhan siswa (putra dan putri) di daerah dataran tinggi yaitu: terdapat 0 siswa (0%) yang masuk dalam kategori baik sekali , 7 siswa (28%) kategori baik, 15 siswa (60%) kategori sedang, 3 siswa (12%) kategori kurang, dan 0 siswa (0%) kategori kurang sekali. Untuk daerah Pesisir Pantai yaitu terdapat 0 siswa (0%) dalam kategori baik sekali, 6 siswa (24%) dalam kategori baik, 12 siswa (48%) dalam kategori sedang, 7 siswa (28%) dalam kaategori kurang, 0 siswa (0%) dalam kategori kurang sekali.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here