Open Access
PENGEMBANGAN MODUL MENULIS MAKALAH PADA MATA KULIAH PENGEMBANGAN KETERAMPILAN MENULIS
Author(s) -
Awalludin Awalludin,
Yunda Lestari
Publication year - 2017
Publication title -
jurnal bindo sastra/jurnal bindo sastra
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2579-7379
pISSN - 2549-5305
DOI - 10.32502/jbs.v1i2.762
Subject(s) - humanities , psychology , physics , art
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan kebutuhan bahan ajar berbentuk modul dalam pembelajaran menulis makalah dan (2) mengetahui pengaruh potensial pengembangan bahan ajar berbentuk modul menulis makalah terhadap hasil belajar di Program Studi Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Baturaja. Metode penelitian yang digunakan adalah research and development. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa kelas A.2.1 yang berjumlah 26 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, wawancara, dan tes. Data dalam penelitian ini dianalisis melalui analisis data tingkat kelayakan modul dan pengaruh potensial modul yang dihasilkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui 26 angket terbuka yang disebarkan untuk analisis kebutuhan mahasiswa diperoleh sebanyak 26 orang menginginkan modul menulis makalah yang efektif dan aplikatif, 23 orang menginginkan modul yang fleksibel, 21 orang menginginkan modul yang menyajikan materi secara tepat dan praktis sesuai dengan tujuan pembelajaran, 23 orang membutuhkan modul yang disertai contoh dan latihan, dan 24 orang memerlukan modul yang dilengkapi dengan penilaian. Selanjutnya, hasil analisis kebutuhan dari 2 orang dosen menunjukkan bahwa mereka membutuhkan modul yang dapat meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam menulis makalah. Hasil uji t dengan paired simple test menulis makalah menunjukkan bahwa nilai mean pada pretest dan posttest adalah 17.808 dengan standar deviasi 4.665 dan sig (2-tailed) 0.000 lebih kecil dari 0.05. Akhirnya, peneliti menyimpulkan bahwa hasil penelitian yang berbentuk modul menulis makalah ini layak digunakan dalam kegiatan pembelajaran dan memiliki pengaruh yang potensial terhadap peningkatan kemampuan mahasiswa dalam menulis makalah.