z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGARUH KUALITAS LAYANAN PENDIDIKAN TERHADAP KEPUASAN PESERTA DIDIK DI SMA ISLAM CIKAL HARAPAN BUMI SERPONG DAMAI
Author(s) -
Gatot Kusjono,
Eni Sudjiani
Publication year - 2019
Publication title -
jurnal ilmiah feasible
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2656-1964
pISSN - 2655-9811
DOI - 10.32493/jfb.v1i1.y2019.p97-108
Subject(s) - humanities , art
AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh  kualitas pelayanan pendidikan terhadap kepuasan peserta didik  di SMA Islam Cikal Harapan Bumi Serpong Damai – Kota Tangerang Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei dan responden penelitian berjumlah 85 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan  instrumen angket. Instrumen dikalibrasi dengan menggunakan validitas butir korelasi product moment dan koefisien reliabilitas diuji dengan menggunakan rumus Alpha Cronbach. Uji persyaratan analisis data dilakukan dengan uji normalitas. Sedangkan data penelitian di analisis menggunakan teknik korelasi, determinasi dan regresi linier sederhana. Hasil penelitian menemukan bahwa terdapat hubungan yang signifikan  antara kualitas layanan pendidikan terhadap kepuasan peserta didik, dengan konstribusi koefisien determinasi R2 = (0,761)2 = 0,58 = 58%  dan persamaan regresi linier Ŷ = -5,904 + 0,431X. Kata kunci: kualitas layanan pendidikan, kepuasan peserta didik.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here