z-logo
open-access-imgOpen Access
Literasi Etika Pergaulan Remaja melalui Karya Fiksi bagi Siswa-Siswi di TBM Kolong, Ciputat
Author(s) -
Ria Antika,
Puri Bakthawar,
Aisyah Al-Baroroh,
Prihatin Pujiastuti
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal acitya bhakti/acitya bhakti
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2797-4979
pISSN - 2775-4383
DOI - 10.32493/acb.v1i2.10869
Subject(s) - humanities , psychology , philosophy
Kegiatan pelayanan kepada mayarakat merupakan kegiatan penerapan ilmu dalam memenuhi tuntutan dinamika perkembangan dan kemajuan di berbagai aspek kehidupan mayarakat yang dilakukan oleh civitas akademika. Berdasarkan observasi terhadap aktivitas Taman Bacaan Masyarakat di bawah jembatan Ciputat yang berada di jalan Ciputat, Tangerang Selatan, kelompok PkM kami melakukan sebuah kegiatan yang memiliki dampak bagi anak-anak yang menjadi pengunjung setia taman bacaan tersebut tentang pentingnya pemahaman dan peningkatan etika pergaulan dalam kehidupan sehari-hari. Permasalahan-permasalahan seputar minimnya etika pergaulan di kalangan remaja kerap terjadi di masyarakat. Hal-hal tersebut apabila tidak segera ditangani dikhawatirkan akan menjadi masalah besar terhadap karakter bangsa di masa depan. Solusi yang ditawarkan dalam kegiatan PKM untuk aspek pendidikan anak-anak pengunjung TBM Ciputat adalah dengan melalui kegiatan literasi mengingat bahwa hal tersebut juga sejalan dengan bidang keilmuan Fakultas Sastra, Program Studi Sastra Inggris. Literasi menjadi basis utama program PkM kali ini, yang disesuaikan dengan etika pergaulan pada kelompok usia remaja (SMP).

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here