
UJI EFEK ANALGETIK INFUSA JAHE (Zingiber officianale Roscoe) TERHADAP HEWAN UJI MENCIT JANTAN (Mus musculus)
Author(s) -
Sisilia Rosmala Dewi,
Hiany Salim
Publication year - 2018
Publication title -
media farmasi
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2622-0962
pISSN - 0216-2083
DOI - 10.32382/mf.v14i2.585
Subject(s) - traditional medicine , physics , biology , medicine
Jahe merupakan tanaman rimpang yang termasuk dalam familia Zingiberaceae yang digunakan sebagai bahan obat tradisional oleh masyarakat. Hewan uji yang digunakan sebanyak 15 ekor terbagi atas 5 kelompok perlakuan, tiap kelompok terdiri dari 3 ekor mencit, kemudian diinduksi dengan larutan CH3COOH (asam asetat) 1% v/v secara Intraperiotoneal (i.p) volume pemberian 1 ml/gBB sebagai induksi rasa nyeri kemudian dibiarkan salama 15 menit. Lalu dilakukan perlakuan pada masing-masing kelompok dengan konsentasi 10% b/v, 20% b/v, dan 30% b/v. Kontrol positif yang digunakan adalah suspensi asam mefenamat dan aquadest sebagai kontrol negatif, evaluasi efek analgetik dilakukan dengan mengamati geliang/geliat hewan uji yang muncul tiap-tiap 5 menit dengan rentang waktu 60 menit. Hasil penelitan setelah dianalisis menunjukkan bahwa pemberian infusa jahe (Zingiber officianale Roscoe) dengan konsentrasi 10% b/v, 20% b/v, dan 30% b/v memberikan efek analgetik pada mencit dan tidak ada perbedaan dengan suspensi asam mefenamat.Kata kunci : Efek Analgetik infusa jahe (Zingiber officianale Roscoe)