z-logo
open-access-imgOpen Access
Perencanaan Peningkatan Kapasitas Produksi Tepung Mendoan Instan
Author(s) -
Undri Rastuti,
Hartiwi Diastuti,
Sutarmin Sutarmin,
Widhiatmoko Herry Purnomo
Publication year - 2019
Publication title -
caradde
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2621-7961
pISSN - 2621-7910
DOI - 10.31960/caradde.v2i2.291
Subject(s) - mathematics
Abstrak. Mendoan adalah makanan khas masyarakat Banyumas yang berbahan dasar tempe. Bagi masyarakat Banyumas makan mendoan itu sudah merupakan budaya setiap hari. Tiada hari tanpa makan mendoan. Untuk membuat mendoan yang mudah dan cepat diperlukan tepung yang praktis/instan/siap pakai. Produksi tepung mendoan instan dalam skala rumah tangga sangat terbatas dan selalu kewalahan melayani permintaan konsumen. Setiap hari hasil produksinya habis terjual, bahkan sampai menolak pesanan.. Untuk mengatasi permasalahan-permasalah tersebut tim pengabdian masyarakat Universitas Jenderal Soedirman dan Universitas Peradaban berusaha untuk membantu meningkatkan kapasitas produksi dengan cara memberikan bantuan alat-alat produksi. Selain itu juga akan dilakukan pendampingan, penyuluhan dan pelatihan meliputi: penggunaan dan perawatan alat-alat modern.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here