z-logo
open-access-imgOpen Access
Prosedur Pendistribusian Zakat pada BAZNAS Kabupaten Tanah Datar Di Tengah Pandemi Covid-19
Author(s) -
Widi Nopiardo,
Wulan Yulia Sandani
Publication year - 2021
Publication title -
zawa
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2798-7256
pISSN - 2798-5784
DOI - 10.31958/zawa.v1i1.3590
Subject(s) - humanities , physics , art
Prosedur pendistribusian zakat di BAZNAS Kabupaten Tanah Datar di tengah pandemi covid-19. Tujuan pembahasan ini untuk mengetahui prosedur pendistribusian zakat di BAZNAS Kabupaten Tanah Datar di tengah pandemi covid-19 dan kendala yang dihadapi oleh BAZNAS Kabupaten Tanah Datar di tengah pandemi covid-19.Jenis penelitian yang penulis gunakan adalah jenis penelitian lapangan (field research), untuk mendapatkan data-data dari permasalahan yang diteliti. Teknik pengumpulan data yang penulis gunakan adalah melalui wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan cara berikut: display data, reduksi data, serta penelitian simpulan. Dari penelitian yang penulis lakukan di lapangan dapat disimpulkan bahwa prosedur pendistribusian di BAZNAS Kabupaten Tanah Datar di tengah Pandemi Covid-19 tidak jauh berbeda dengan sebelum pandemi Covid-19, hanya saja terjadi beberapa perubahan dari masing-masing program yang ada pada bidang pendistribusian. Seperti, membagikan APD untuk amil yang bertugas ke lapangan, memberikan suplemen untuk pertahanan tubuh amil dan ketika penyaluran mustahik tetap mematuhi protokol kesehatan. Sedangkan kendala yang terjadi selama pandemi covid-19 tidak dapat mengumpulkan mustahik dalam jumlah banyak dan mempersingkat prosedur yang ada, contohnya tidak ada pembekalan yang di berikan kepada mustahik di saat pandemi Covid-19 ini.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here