
WEBINAR PENGGUNAAN MOODLE SEBAGAI MEDIA E-LEARNING UNTUK GURU-GURU DI JAWA BARAT
Author(s) -
Tiawan,
Afzeri Tamsir,
Emmanuel Agung Nugroho,
Deni Kurnia
Publication year - 2020
Publication title -
bernas
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2721-9135
pISSN - 2716-442X
DOI - 10.31949/jb.v1i4.418
Subject(s) - humanities , art , psychology
Sistem pembelajaran dengan memanfaatkan informasi teknologi merupakan suatu keniscayaan yang harus dilakukan pada era sekarang ini, sistem pembelajaran konvensional dengan mengandalkan tatap muka, banyaknya administrasi yang harus dipersiapkan oleh guru justru bias menghambat percepatan alih pengetahuan dari guru kepada para murid. Ditengah tuntutan global saat ini yang ditandai dengan percepatan pertumbuhan teknologi informasi maka peningkatan metode pembelajaran juga menjadi tuntutan yang harus diikuti oleh para guru baik pada tataran menengah dan dasar terlebih pada tataran pendidikan tinggi, situasi yang kurang baik sekarang dengan adanya wabah virus corona yang menjadi keprihatinan bangsa-bangsa termasuk bangsa Indonesia menuntut para guru untuk lebih kreatif menyampaikan materi pembelajaran dengan memanfaatkan fasilitas teknologi yang ada. E-learning bias menjadi salah satu terobosan untuk menjembatani buntunya komunikasi langsung antara guru kepada siswa dan sebaliknya dalam kegiatan belajar mengajar. Salah satu tools yang bias dimanfaatkan dalam model pembelajaran online adalah Moodle. Moodle merupakan salah satu aplikasi dari konsep dan mekanisme belajar mengajar yang memanfaatkan teknologi informasi, yang dikenal dengan konsep pembelajaran elektronik atau e-learning.