z-logo
open-access-imgOpen Access
ORIENTASI PEMBACA DALAM NOVEL “SUNSET BERSAMA ROSIE” KARYA TERE LIYE: ANALISIS RESEPSI SASTRA
Author(s) -
Imas Juidah
Publication year - 2017
Publication title -
bahtera indonesia
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2622-2183
pISSN - 2541-3252
DOI - 10.31943/bi.v2i1.37
Subject(s) - humanities , art
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) antisipasi dan retrospeksi, (2) kesan keserupaan dalam kehidupan, (3) respon personal terhadap novel “Sunset Bersama Rosie” karya Tere Liye. Untuk mencapai tujuan itu, dilakukan penelitian kualitatif deskriptif karena proses pelaksanaannya dilakukan untuk mendeskripsikan dan menginterpretasikan respon atau tanggapan pembaca terhadap novel “Sunset Bersama Rosie” karya Tere Liye. Data dalam penelitian ini adalah kutipan-kutipan kalimat yang terdapat dalam novel “Sunset Bersama Rosie”. Sedangkan, sumber data dalam penelitian ini adalah novel “Sunset Bersama Rosie” karya Tere Liye yang diterbitkan oleh Mahaka Publishing pada tahun 2011 sebanyak 426 lembar. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis dokumen. Berdasarkan hasil dan pembahasan mengenai antisipasi dan retrospeksi, keserupaan dalam kehidupan dan respon personal dalam novel “Sunset Bersama Rosie” karya Tere Liye dapat disimpulkan bahwa sebagian pembaca ada yang merespon secara positif dan ada juga sebagian orang lain yang merespon secara negatif. Hal tersebut disebabkan oleh perbedaan cakrawala harapan setiap pembaca, karena masing-masing pembaca mempunyai pengalaman, pengetahuan yang berbeda-beda. Namun, secara keseluruhan novel “Sunset Bersama Rosie”  karya Tere Liye masih relevan dengan realitas kehidupan masyarakat di Indonesia.   Kata kunci: Orientasi Pembaca,  Novel, Sunset Bersama Rosie, Resepsi Sastra

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here