z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGEMBANGAN MEDIA PUZZLE UNTUK PEMBUKTIAN TEOREMA PYTHAGORAS
Author(s) -
Mas’ud Rifai,
Erlina Prihatnani
Publication year - 2020
Publication title -
delta: jurnal ilmiah pendidikan matematika/delta
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2548-3994
pISSN - 2303-3983
DOI - 10.31941/delta.v8i1.953
Subject(s) - physics , psychology , humanities , mathematics education , philosophy
Penelitian ini bertujuan mengembangkan media pembelajaran yang valid, praktis dan efektif dalam membangun pemahaman tentang dalil Pythagoras. Hasil Penelitian ini adalah produk media pembelajaran berupa puzzle PuPPy (Puzzle Pembuktian Pythagoras). Model pengembangan yang digunakan adalah ADDIE (Analyze, Design, Develop, Implementation, Evaluation). Instrumen yang digunakan adalah lembar validasi media, lembar kepraktisan, pretest, posttest, dan lembar pendapat siswa. Media ini diujicobakan kepada 28 orang siswa kelas VIII D SMP Negeri 2 Tuntang Kabupaten Semarang. Uji kevalidan menghasilkan persentase 94,61 (sangat baik) dari ahli media dan 91,33% (sangat baik) dari ahli materi. Adapun analisis uji kepraktisan oleh guru menghasilkan persentase sebesar 95,5% dikategorikan sangat baik. Selain itu uji keefektifan menggunakan N-Gain memperoleh peningkatan sebesar 0,71 yang dikategorikan peningkatan tinggi. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa media PuPPy merupakan media yang valid, praktis dan efektif untuk membantu siswa mebangun pemahaman tentang dalil Pythagoras.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here