
HUBUNGAN STUNTING DENGAN PRESTASI BELAJAR ANAK SEKOLAH DASAR NEGERI KIRU-KIRU KECAMATAN SOPPENG RIAJA KABUPATEN BARRU
Author(s) -
Nadirawati,
Haniarti,
. Usman
Publication year - 2019
Publication title -
jurnal ilmiah manusia dan kesehatan
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2614-5073
pISSN - 2614-3151
DOI - 10.31850/makes.v2i2.149
Subject(s) - psychology
Stunting merupakan hasil dari kekurangan asupan nutrisi dan penyakit infeksi secara terus menerus, yang mana jika stunting dibiarkan akan mempengaruhi perkembangan kognitif, penurunan IQ, apatis, tidak percaya diri,sulit berkonsentrasi dan rendahnya prestasi akademik. Hasil pemantauan status gizi (PSG) 2015 prevalensi stunting di Provinsi Sulawesi Selatan Kabupaten Barru terdapat 99 kasus (33%). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan stunting dengan prestasi belajar anak Sekolah Dasar Negeri Kiru-Kiru Kec.Soppeng Riaja Kab.Barru.Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan rancangan cross sectional study. Sampel dalam penelitian ini adalah semua siswa SDN Kiru-Kiru sebanyak 73 responden yang memenuhi kriteria inklusif dengan teknik total sampling, pengumpulan data melalui wawancara yang mengacu pada kuesioner dan observasi secara langsung. Analisis data dengan uji chi squareyang disajikan dalam bentuk tabel dan narasi.Hasil penelitian diperoleh ada hubungan stunting dengan prestasi belajar anak Sekolah Dasar Negeri Kiru-Kiru Kecamatan Soppeng Riaja Kabupaten Barru dengan (p = 0,013). Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh, peneliti mengharapkan adanya kerjasama yang baik antara orang tua dan anak untuk menjaga asupan gizi agar terhindar dari Stunting.